
Anthology of Fear adalah proyek game horror psikologis terbaru dari publisher Ultimate Games, yang dibuat oleh pihak developer RG Crew. Game ini menampilkan first-person horror dengan tiga kisah yang unik, dimana setiap kisahnya memiliki alur cerita berbeda dan elemen permainan yang khusus. Rencananya game ini akan rilis pada bulan Februari 2020 mendatang, sementara versi Switch akan menyusul di kemudian hari.
Direktur dan kepala desain, Hubert Zatorski, menjelaskan bahwa setiap cerita punya karakter dan periode waktu yang berbeda. Dengan demikian, para pemain bagaikan memperoleh tiga game kecil dalam satu paket. Setiap game ini menawarkan pengalaman yang berbeda. “Game kami akan tampil beragam dan ambigu, hal ini tidak akan menjadi masalah bagi para penggemar Silent Hill and Outlast untuk menemukan diri mereka dalam Anthology of Fear. Hal yang sama berlaku pula untuk judul-judul lain seperti Layers of Fear, Alan Wake, atau bahkan Hunt: Showdown.”
Sumber: Gematsu